PEMKAB MAGETAN LAUNCHING KASDA ONLINE

Sebagai upaya meningkatkan pelayanan sekaligus mendukung terwujudnya pengelolaan keuangan yang tertib,  transparan dan akuntabel, maka Pemerintah Kabupaten Magetan melalui Badan Pendapatan,  Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD) secara resmi melaunching penerapan aplikasi Kas Daerah (Kasda) berbasis online.

Kasda online ini merupakan tindak lanjut dari MoU antara Pemkab Magetan,  Bank Jatim dan BPKP Perwakilan Provinsi Jawa Timur.

Hadir dalam acara tersebut, Plt. Kepala Badan Pendapatan,  Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD) Dra. Wahyu Saptawati Budi Utami, MM, perwakilan Bank Jatim Cabang Magetan dan seluruh Bendahara Pengeluaran dan Bendahara Pengelusran Pembantu se-Kabupaten Magetan.

Dalam kesempatan tersebut Wahyu Saptawati berharap dengan sudah di launchingnya Kasda online ini maka proses penatausahaan keuangan akan lebih cepat,  lebih akurat  serta lebih efisien.

Untuk itu ia mengimbau kepada semua SKPD termasuk kecamatan agar pengelolaan keuangan dilaksanakan secara tertib,  karena hakekatnya penatausahaan keuangan bukan saja membutuhkan kecepatan tetapi juga ketepatan.

(HUMAS  & PROTOKOL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *