10 RIBU KETUPAT DI KAMPUNG JOSO

 

Ketupat adalah salah satu menu wajib pada Lebaran Ketupat yang dirayakan sepekan setelah Hari Raya Idul Fitri. Namun perayaan lebaran Ketupat di dusun Joso, desa Turi, kecamatan Panekan terasa berbeda. Warga setempat mengemas acara tersebut menjadi wisata religi nan unik dan menarik.

10 ribu ketupat disiapkan berjajar di sepanjang rumah warga desa setempat. Tidak hanya ketupat saja, tetapi juga dilengkapi dengan lauk dan sayur pelengkapnya. Dan itu bisa dinikmati gratis oleh siapapun yang datang pada acara tersebut.

Gelaran tersebut berjuluk “ Wisata Lebaran Ketupat ” yang menyuguhkan berbagai agenda kegiatan antara lain Parade Marching Band, Parade Reog Nusantara, Parade Topeng Raksasa, Makan Ketupat Gratis,  Peresmian Tugu Kampung NU, Tari Sufi sepanjang 1 km, Parade Banjari. Sebagai puncak acara juga digelar pengajian umum.

Tak pelak gelaran tersebut menyedot animo warga Magetan yang ingin melihat secara langsung. Direncakanan agenda tersebut manjadi agenda rutin yang akan dilaksanakan setiap tahun.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *