TOMSI TOHIR PIMPIN RAKOR INFLASI DAN TBC
Sahabat Prokopim,
Rakor inflasi kembali digelar, kali ini selain membahas terkain penanganan juga membahas perihal TBC yang menjadikan Indonesia (per 2022) diurutan kedua penyakit TBC.
Plt. Sekjen Kemendagri, Tomsi Tohir yang memimpin rakor kali ini, Senin (8/7) secara hybrid sempat menyinggung juga permasalahan pupuk subsidi yang akhir-akhir ini menjadi polemik dikalangan masyarakat.
Pihaknya akan mengecek langsung ke lapangan terkait harga pupuk untuk mencari tahu apakah ada penyimpangan dan penyelewengan sehingga bisa dilaporkan secepatnya.
“Kita sudah mengumpulkan permasalahan yang tidak bisa diatasi di daerah dan akan kita bentuk tim dari perdagangan, pertanian dan pabrik pupuk untuk melakukan kunjungan dan pembahasan di tempat untuk penyelesaiannya,” ungkapnya.
Menyoal permasalahan TBC di Indonesia, Dirjen Bina Bangda Kemendagri, Restuardy Daud dalam paparannya untuk percepatan eliminasi TBC di Indonesia telah dibagi menjadi 5 (lima) topik utama, yaitu:
- Penemuan kasus
- Inisiasi pengobatan
- Investigasi kontak
- Dukungan kebijakan daerah
- Penerapan SPM kesehatan.
Asisten Ekbang yang hadir secara luring di Ruang Rapat Pendapa Surya Graha bersama perwakilan Forkopimda Magetan serta OPD dan Stakeholder terkait seusai rakor menyoroti tentang persoalan pupuk dan dampaknya terhadap petani.
“Kasus pupuk ini unik sekali, kemarin jelas perintahnya (dari Kementerian terkait) untuk diawasi betul itu di kios-kios, petani itu sudah ‘sakit’ jangan ditambahi ‘penyakit’,” pesannya.
(Prokopim/lio/ahm/KD1)