Tinjau Gudang Logistik KPU, Memastikan Kesiapan Pilkada Serentak 2024
Sahabat Prokopim
Proses demokrasi guna pemilihan kepala daerah sebentar lagi akan dimulai, karena itu untuk mengetahui kesiapan, kelancaran dan keamanan pendistribusian logistik Pilkada serentak tahun 2024 Pj. Bupati Magetan bersama Kapolres Magetan, Komandan Kodim 0804 Magetan, Perwakilan Kejaksaan, Ketua DPRD Magetan dan kepala OPD terkait melaksanakan peninjauan pendistribusian logistik, Rabu (30/10/2024).
” Tentunya kami akan memastikan semua berjalan dengan baik, aman dan tertib, maka hari ini kita meninjau gudang pelipatan surat suara, ” kata Pj. Bupati Magetan Nizhamul.
Beliau katakan, jika saat ini ada 120 pekerja yang ditunjuk resmi oleh KPU dalam proses pelipatan surat suara pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Magetan, dan besok rencana akan datang surat suara untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur.
Pj. Bupati Magetan juga menambahkan, jika hasil lipatan rapi dan di dukung tempat penyimpanan yang cukup bagus.
Dalam peninjauan tersebut hadir juga Perwakilan KPU Magetan beserta jajarannya, Ketua Bawaslu Magetan Mohamad Kilad Adinugroho.
(Prokopim/gtm/bee/edh/KD1).