Pj Bupati Magetan Hadiri Pamitan Danrem 081/DSJ

Sahabat Prokopim,
Pj Bupati Magetan Nizhamul menghadiri acara pamitan komandan Korem 081/Dhirotsaha Jaya, Kolonel INF Rama Pratama yang kini bersiap menjalani tugas barunya sebagai Kepala Biro Sumber Daya Manusia (Karo SDM) di Badan Intelijen Negara (BIN).

Kegiatan yang dilaksanakan di aula KOREM 081/DSJ bertujuan sebagai bentuk ucapan terimakasih kepada seluruh Kepala Daerah dan forkopimda Se- Karesidenan Madiun, Rabu, (8/1/2024).

Dalam kesempatan tersebut Danrem menyampaikan ucapan terimakasih kepada para Bupati/Pj Bupati / Wali Kota yang telah mendukung kegiatan-kegiatan yang dilakukan Korem sehingga selama masa jabatannya semua pekerjaan dan tantangan dapat diatasi dengan baik.

“Pada kesempatan ini saya menyampaikan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu pelaksanaan tugas kami, terutama rekan-rekan forkopimda ” , kata Danrem 081/DSJ

” Saya lihat Dandim, Kapolres, Bupati/ Pj Bupati / termasuk Pj Wali Kota terlihat kompak bersama komponen lainnya dan Alhamdulillah semua pekerjaan, tantangan dapat diatasi dengan baik, ” pungkasnya.

Turut hadir, Pj Bupati Magetan, Bupati/Pj Bupati /Pj Walikota / Forkopimda se- karesidenan Madiun serta undangan lainnya.


(Prokopim/gtm/KD1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *