BUPATI SUPRAWOTO PANTAU LANGSUNG PILKADES SERENTAK

Hari ini tepat di hari Rabu 27 November 2019 kabupaten kita sedang berpesta demokrasi untuk tingkat desa. Ya.. Pilihan Kepala Desa serentak, yang diikuti 184 Desa se-Kabupaten Magetan dengan 18 desa yang menggunakan sistem E-Voting dan sisanya sistem manual (pencoblosan).

Dan hari ini Bupati Magetan, Suprawoto didampingi Forkopimda dan Kepala OPD terkait, dan perwakilan dari Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) meninjau langsung pelaksanaan Pilkades Serentak di beberapa wilayah desa di Kabupaten Magetan.

Lokasi Pilkades pertama yang dikunjungi kali ini adalah desa Sugihrejo dan desa Karangrejo (Kecamatan Kawedanan), lanjut desa Tanjung dan
desa Tegalarum (Kecamatan Bendo), desa Klagen Gambiran ( Kecamatan Maospati), desa Mantren (Kecamatan Karangrejo), desa Mrahu (Kecamatan Kartoharjo), desa Blaran (kecamatan Barat), dan terakhir desa Patihan (kecamatan Karangrejo).

Warga masyarakat yang sudah menggunakan hak pilih nya merasa antusias dengan pilkades sistem E-Voting kali ini, karena dirasa lebih mudah tinggal pencet saja, dan tidak harus melipat-lipat kertas. Seperti kita ketahui sebelumnya Kabupaten Magetan adalah Kabupaten yang pertama kali melaksanakan Pilkades Serentak dengan sistem E-Voting se-karesidenan Madiun.
Bupati Suprawoto menyampaikan sistem E-Voting ini lebih sederhana, lebih efisien. Sehingga kedepan diharapkan setiap ada pilihan lagi menggunakan E-Voting. Dan beliau berharap Pilkades kali ini sukses penyelenggaraannya, pimpinan yang terpilih adalah pimipinan yang terbaik bagi masyarakat, sukses prestasi, sukses pelaksanaan dan sukses dalam segi ekonomi. (Humas Protokol)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *