RAKORDA SATUKAN LANGKAH MENUJU MAGETAN TERDEPAN
Investasi dan Government (pemerintah) merupakan beberapa indikator pertumbuhan perekonomian. Sehingga dibutuhkan hubungan yang harmonis serta sinergitas antara Forkopimda dan semua jajaran dengan masyarakat.
Berkenaan dengan itulah, Pemerintah Kabupaten Magetan melaksanakan “Rapat Koordinasi Daerah Tahun 2019”, Kamis (28/11). Rapat yang dihadiri oleh jajaran Forkopimda, Dinas / instansi, TNI/Polri, Forkopimca serta instansi vertikal di lingkup Pemerintah Kabupaten Magetan ini dilaksnakan di di Pendopo Surya Graha.
Dalam pengarahanya, Bupati Magetan Suprawoto, menyampaikan bahwa untuk menuju Magetan terdepan dibutuhkan beberapa langkah – langkah smart. Diantaranya adalah pembangunan sumber daya manusia, pembangunan infrastruktur, proses regulasi yang sederhana, serta penyederhanaan birokrasi.
Selain itu, Bupati Suprawoto,juga menghimbau agar proyek atau program yang direncanakan tidak berjalan di akhir tahun. Karena akan menggnggu efektifitas dari program itu sendiri.
Di akhir pengarahanya, Kang Woto (sapaan Bupati Magetan) berpesan sangat terbuka jika dalam pelaksanaannya nanti ada kendala, semua bisa di konsultasikan agar peluang untuk mensejahterakan masyarakat Magetan bisa berjalan dengan baik.
( Humas protokol