RSUD dr. SAYYIDIMAN MAGETAN TERAPKAN PEMBAYARAN NON TUNAI “QRIS”
.
Untuk memberikan maksimal kepada pasien, RSUD dr.Sayyidiman berinovasi dengan menerapkan sistem pembayaran degan teknologi QRIS (Quick Response Code Indonesia Standard). Sistem pembayaran tersebut lebih praktis, efisien dan aman karena keluarga pasien tidak perlu membawa uang cash. Selain itu sebagai upaya memutus rantai penyebaran COVID-19.
.
Direktur RSUD dr. Sayyidiman Magetan melalui kepala bidang Keuangan RSUD, Kusni Slamet Raharjo menjelaskan sistem pembayaran dengan QRIS sangatlah mudah. Cukup akses mobile banking kemudian masuk menu pembayaran dengan QRIS. Setelah itu tinggal memindai QR code yang telah disiapkan di kasir RSUD. Jika scan QR Code sukses, secara otomatis saldo di rekening mobile banking akan terpotong. Dan kasir akan mengeluarkan bukti struk pembayaran pasien. Untuk menjaga keamanan transaksi, setiap scan QR Code senilai dua juta rupiah. Jadi seandainya pembayaran biaya empat juta maka harus dilakukan 2 kali scan QR Code.
.
Kusni berkeyakinan sistem pembayaran QRIS tersebut akan semakin mempermudah masyarakat karena cukup menggunakan smartphone yang terkoneksi dengan mobile banking. (Humas protokol/dj/pb1)