PANEN PERDANA MADU NDORO

Madu adalah cairan kental yang dihasilkan oleh lebah. Madu dibuat dari nektar tanaman berbunga yang dikumpulkan oleh lebah.

Lebah penghasil madu biasanya dilakukan oleh lebah madu. Ketika nektar sudah terkumpul, kemudian disimpan dalam sarang lebah untuk diproses.

Ok sahabat Sabtu kemarin 9 Januari 2021 Madu Ndoro melakukan panen perdana madu murni di peternakan lebah madu Gimbal, Bukit Tuksono, Desa Gonggang, Kecamatan Poncol.

Magetan dikaruniai bentangan alam pegunungan memberikan sejuta kelebihan, selain banyaknya destinasi wisata alam.

Kali ini Baiquni putra Magetan dengan produknya branding madu Ndoronya bekerja sama dengan komunitas setempat D’Bonesal ( Gimbal ) melakukan Uji coba bisa tidaknya wilayah Magetan tepatnya di lereng Gunung Lawu ini dijadikan tempat ternak Lebah Madu, dan ternyata hasil uji cobanya sangat memuaskan, dari 507 glodok yang ada dalam waktu kisaran 15 hari menghasilkan madu kurang lebih 6 kuintal.

Sekretaris Daerah Kabupaten Magetan Ir. Hergunadi M.T yang juga hadir dalam panen tersebut mengatakan bahwa hasil madu kali ini masih murni dari komunitas yang melaksanakan ternak lebah madu disini.

Pemerintah berharap nantinya bisa dikembangkan untuk lokasi wisata edukasi, sehingga kedepan anak–anak sekolah dapatnya diajarkan bagaimana bertenak lebah madu yang sangat bermanfaat bagi kesehatan.

Ditempat yang sama, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Magetan Joko Trihono mengatakan, dengan adanya panen perdana ini sebuah karya yang cukup menarik untuk dikunjungi, sehingga kedepan diharapkan bisa berkembang menjadi wisata edukasi di Kecamatan Poncol, dan ini adalah sebuah embrio dari kelompok masyarakat yang perlu diapresiasi. (Prokopim/gTm/KD)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *