Silaturahmi Kekal : Kelompok Keluarga Kepala Sekolah SMP SMA SMK Negeri di Kab. Magetan


Pada kesempatannya Bupati Magetan menghadiri silaturahmi Kelompok Keluarga Kepala Sekolah SMP SMA SMK Negeri di Kab. Magetan (Kekal). Bertempat di Ruang Jamuan Pendapa Surya Graha, pada acara silaturahmi tersebut juga dilaksanakan serah terima jabatan Ketua Kekal yang lama Drs. Edy Siswanto, M.Pd (Kepala SMPN 1 Maospati) kepada Ketua Kekal yang baru Sugiyanto, M.Pd (Kepala SMKN 1 Magetan).
(19/02/2022)
.
Dalam sambutannya Sugiyanto, selaku Ketua Kekal yang baru menyampaikan harapannya yakni sektor pendidikan akan mengalami banyak kemajuan. Hal ini dianggap selaras bersamaan dengan telah dibangunnya banyak perguruan tinggi di Kabupaten Magetan.
.
Bupati Magetan menjelaskan berbagai upaya dilakukan untuk memajukan pendidikan di Kabupaten Magetan, salah satu realisasinya yakni rencana pembangunan kampus pendidikan UNESA yang terletak di Kecamatan Barat akan segera dilaksanakan pada tahun ini.
.
Ia juga berpesan agar para guru sebagai tumpuan pengajar bagi murid saat ini, diharapkan mampu memberikan ilmu yang bermanfaat sehingga kita semua mampu memberikan warisan yang baik dan bermanfaat bagi bagi generasi yang akan mendatang.
(Prokopim/pi/dok.ahm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *