Ketua DPR RI Puan Maharani, Kunjungi Panti Lansia di Kabupaten Magetan


Ketua DPR RI, Puan Maharani didampingi Menko PMK Muhadjir Effendy, mengunjungi panti lansia binaan Dinas Sosial Kabupaten Magetan yang bertempat di Kecamatan Karangrejo, pada Kamis (15/06/2022).
.
Kunjungannya kali ini untuk memberikan perhatian pada lansia yang terlantar, memberikan bantuan handphone mendengar bagi tuna rungu, bantuan sembako, juga bantuan kursi roda untuk penyandang disabilitas yang tidak bisa berjalan. Puan juga bertemu dan berbincang dengan Kepala Desa terkait penggunaan dana desa, serta melihat bagaimana perkembangan UMKM di Magetan khususnya kerajinan batik khas Magetan.
.
Puan bersyukur mendengar cerita anak stunting kini berat badannya sudah naik. Hal itu disampaikan saat berdialog dengan seorang ibu mengenai kondisi anak yang stunting atau kekurangan gizi. Menurutnya, permasalahan rata-rata 1000 hari pertama dariĀ  awal tidak terjaga karena masalah klinis, kadang ibu pada saat hamil mual tidak bisa makan, tidak bisa ada asupan untuk bayi setelah dilahirkan, atau keduanya bermasalah. Namun sudah ada tim pendamping yang menjembatani/memfasilitasi setiap bulan untuk memberikan masukan-masukan.
” Kehadiran saya hari ini untuk menyerap aspirasi, memberikan bantuan, dan melihat situasi yang ada. Saya berikan perhatian penuh pada masalah stunting, karena stunting menjadi satu hal yang harus dihilangkan segera, agar bagaimana generasi penerus ckp gizi, harus sehat dan jadi pemuda pemuda yang meneruskan masa depan bangsa, ” terangnya.
.
Turut mendampingi kunjungan kerja tersebut anggota DPR RI Fraksi PDIP Johan Budi, Kepala Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Hasto Wardoyo, Bupati Magetan, Wakil Bupati Magetan, Ketua DPRD Magetan dan undangan lainnya.
(Prokopim/edh/ahm/be/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *