PERENCANAAN MATANG, KUNCI KEBERHASILAN PROGRAM
Musrenbang menjadi bagian penting dalam perencanaan pembangunan wilayah. Keberhasilan sebuah program sangat bergantung pada perencanaan yang baik. Oleh karena itu Musrenbang menjadi pintu utama untuk menyaring aspirasi dan masukan dari bawah. Berjenjang hasil Musrenbang Kecamatan akan dibawa ke Musrenbang Kabupaten nantinya.
.
Hal tersebut disampaikan Bupati Suprawoto pada Musrenbang kecamatan Poncol, yang diselenggarakan di lingkungan Gemplo, dusun Candi, desa Gonggang, Poncol, Selasa (7/2/2023). Hadir pada acara tersebut segenap anggota FORKOPIMDA, kepala desa se-kecamatan Poncol, tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat.
.
Bupati Suprawoto menekankan untuk membuat skala prioritas karena terbatasnya kemampuan anggaran pemerintah. Prioritaskan kegiatan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.
.
Camat Poncol, Dian Maheru Robbi.W, SSTP menyampaikan lingkungan Gemplo sengaja dipilih karena daerah tersebut adalah perbatasan antara kabupaten Magetan dengan Wonogiri. Daerah tersebut berjuluk ” Shandya Jawa Timur “, karena jika cuaca cerah bisa melihat matahari terbenam di perbatasan provinsi Jawa Timur dengan Jawa Tengah. (Prokopim/dj/dok.be