PENYERAHAN BANTUAN GUBERNUR JATIM DI PENDAPA SURYA GRAHA

Sahabat Prokopim,
Seusai meninjau pasar murah, Gubernur Jatim bersama Bupati Magetan, Wakil Bupati Magetan, Forkopimda Magetan dan Ketua TP-PKK Magetan memberikan bantuan di Pendapa Surya Graha, Sabtu (23/9).

Pun secara simbolis bantuan yang diberikan meliputi:

  1. Asistensi Sosial Penyandang Disabilitas (ASDP)
  2. Program Keluarga Harapan Lanjut Usia (PKH Plus)
  3. Tali Asih TKSK, Tagana dan Pendamping PKH Plus
  4. Zakat Produktif untuk Pengusaha Ultra Mikro

“Kabupaten Magetan merupakan titik ke -13 Pemprov Jatim melalui Dinsos Prov Jatim dalam penyaluran bantuan,” terang Kadinsos Jatim dalam laporannya.

Bupati Magetan dalam laporannya menerangkan jika saat ini angka kemiskinan di Magetan berada di 9,8% yang mana angka tersebut di bawah rata-rata angka kemiskinan di Provinsi Jatim.

“20% Penerima manfaat di Magetan adalah lansia dan melalui uji petik di lapangan ada sekitar 1500 lansia,” terang Bupati Magetan.

Melalui kesempatan ini pula Gubernur Jatim mengucapkan terimakasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Magetan selama ini mampu menyelesaikan tugasnya dengan baik dan amanah.

“Terima kasih Bapak Bupati dan Ibu Wakil Bupati Magetan atas kebersamaannya antara Pemprov Jatim dan Pemkab Magetan selama ini mampu berjalan dengan baik, mudah-mudahan bersama kita bisa menjadi tim yang membawa keberkahan dan kemanfaatan bagi masyarakat,” ungkapnya.
(Prokopim/lio/ahm/KD1).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *