BIJAK DALAM BERMEDIA SOSIAL

Akses informasi saat ini telah terbuka lebar. Masyarakat dengan mudahnya bisa mendapatkan informasi melalui media cetak dan elektronik. Media sosial juga menjadi trending dalam kemudahan akses informasi tersebut. Kemudahan akses informasi juga harus diikuti dengan sikap bijak dalam memanfaatkan media sosial.
.
Hal tersebut dibahas dalam forum diskusi santai bertajuk ” Sinergitas Bijak Dalam Bermedia Sosial ” yang diselenggarakan oleh Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Magetan, di ruang Jamuan Pendapa Surya Graha, Senin (6/9/2021). Bupati, Wakil Bupati, Sekda, pimpinan OPD terkait dan pegiat media sosial di Magetan duduk bersama dalam diskusi santai tersebut.
.
Dijelaskan Cahaya Wijaya, S.STP, M.Si, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Magetan bahwa acara tersebut menjadi ajang untuk membangun sinergi dan komunikasi aktif antara pemerintah dengan masyarakat melalui pengelola media sosial. Saran, ide kreatif dan masukan sangat diperlukan untuk bersama membangun Magetan.
.
Bupati Suprawoto menyampaikan bahwa masyarakat bisa turut andil dalam membangun Magetan. Salah satunya dengan memberikan saran, masukan dan ide kreatif kepada Pemerintah Daerah. Secara pribadi Bupati Suprawoto juga akan menyambut positif masukan dari berbagai pihak.
.
Dijelaskan pula, bermedia sosial perlu disikapi secara dewasa dan bertanggung jawab. ” Sebelum upload di media sosial, berpikirlah semilyar kali “, tutur Bupati Suprawoto. Bupati mengajak semua pihak untuk bermedia sosial secara bijak, manfaatkan sisi baiknya yaitu kemudahan dalam akses informasi. (Prokopim/dj/dok.Gtm/KD1).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *