BUPATI HADIRI IJTIMA UMAT ISLAM DI PONPES AL FATAH, TEMBORO


Ponpes Al Fatah Temboro, Karas mengadakan hajat besar yaitu ijtima tahunan umat Islam yang berlangsung selama 2 hari (25-26 Agustus 2022) dan bertempat di Ponpes Al Fatah Temboro.

Hari ini, Jumat (26/8) Bupati Magetan beserta jajaran Forkopimda Magetan menghadiri ijtima umat Islam di Temboro kali ini

Bupati dalam kesempatan kali ini menyampaikan bahwa Pemerintah mendukung penuh kegiatan ijtima kali ini.

“Pemerintah mendukung penuh kegiatan mulia seperti ini, semoga membawa berkah bagi kita semua,” ungkap Bupati.

“Keberadaan Ponpes Al Fatah adalah keberkahan tersendiri bagi Magetan,” tambahnya.

Tercatat dalam ijtima kali ini dihadiri sekitar 40 ribu umat dari berbagai daerah dan mancanegara.

Hadir sebagai undangan dalam ijtima kali ini Bupati Magetan, Walikota Madiun bersama jajaran Forkopimda, Ketua DPRD Magetan, Dandim 0804/Magetan, Kapolres Magetan, Perwakilan Lanud Iswahjudi, Perwakilan Polres Kabupaten Madiun, Perwakilan Yonarmed 12 Kostrad Ngawi, Marsekal Pertama (Purn) Sugiharto dan Mantan Kapolda Jatim periode Februari-Oktober 2009 Komjen. Pol. (Purn.) Drs. H. Anton Bachrul Alam, S.H.
(Prokopim/lio/be

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *