FASHION BATIK MAGETAN, ANGKAT GAUNG BATIK LOKAL


Puluhan peserta berlenggak-lenggok bak model. Dengan menampilkan kostum batik khas Magetan yang didesain sedemikian rupa, mereka tampak elok bak model sungguhan. Pun juga dengan area Pendopo Surya Graha yang disulap menjadi catwalk dadakan bagi para peserta menunjukkan aksi terbaiknya.


Para peserta tersebut beraksi pada ajang Fashion Batik yang digelar oleh Pemkab Magetan sebagai rangkaian kegiatan untuk memeriahkan Hari Jari ke 344 kabupaten Magetan. Gelaran fashion tersebut diikuti perwakilan seluruh OPD Pemkab Magetan. Gelaran tersebut juga dihadiri oleh Putri Indonesia Jawa Timur , Bella Sandra dan desainer asal Magetan Ulfa Mumtaza.


Dalam sambutannya Bupati Suprawoto menyampaikan hal tersebut sebagai inisiasi untuk lebih meningkatkan gaung batik khas Magetan. Seperti Batik Pring Sedhapur yang lebih dulu dikenal, namun selain juga banyak jenis batik khas Magetan yang juga berkembang seperti batik Ciprat, batik Jalak Polo (Kepolorejo), Batik Parang Selo (Pragak, kec. Parang), batik Jagung (Kediren), batik Sayur (Genilangit).dsb.


Melalui gelaran tersebut diharapkan meningkatkan kecintaan masyarakat Magetan terhadap batik yang menjadi warisan budaya Indonesia, utamanya batik khas Magetan. Tentu hal ini akan menjadi pemacu tumbuh berkembang industri batik lokal Magetan. (Humasprotokol

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *