GHIPPA Sumber Rejeki, Diharapkan Menjadi Contoh Model Pengelolaan Air
Gabungan Himpunan Pemakai Air (GHIPPA) Sumber Rejeki jaringan irigasi Ngentep, Kecamatan Kawedanan, akan mengikuti penilaian, pembinaan dan evaluasi lomba Himpunan Petani Pemakai Air (HIPPA) tingkat Bakorwil. Dengan harapan, lomba ini bisa masuk ke tingkat provinsi dengan mempertimbangkan faktor kaitan kelembagaan pertanian irigasi dan pembiayaan.
.
Guna memberikan dukungan dan motivasi kepada GHIPPA Sumber Rejeki, Bupati Suprawoto hadir dalam kesempatan siang ini, tentunya agar lebih semangat dan lebih baik kepengurusan organisasi nya sehingga bisa mengikuti lomba dengan baik, bertempat di Kantor GHIPPA Sumber Rejeki Ngentep, Kawedanan, Selasa (22/03/2022).
.
Seperti diketahui GHIPPA Sumber Rejeki jaringan irigasi Ngentep ini mengelola air dengan area wilayah pemanfaatan 617 hektar yang terdiri dari 12 Desa di Kecamatan Kawedanan.
” GHIPPA Sumber Rejeki ini kebetulan mengelola air untuk 12 Desa sekitar 617 hektar. Sehingga jika ada organisasi seperti ini akan mengatur bagaimana air bisa dimaksimalkan, tidak menimbulkan gejolak. Karena nyawa petani kan air, ketika musim kemarau yang menjadi soal oleh petani adalah air, dan sifat nya urgent,” terang Bupati Suprawoto dalam arahannya.
.
Bupati berharap GHIPPA Sumber Rejeki ini bisa menjadi contoh model pengelolaan air yang bagus, sehingga GHIPPA yang lain bisa mencontoh disini. ” Mudah-mudahan pada lomba ditingkat Bakorwil nanti GHIPPA Sumber Rejeki bisa menang dan lanjut di tingkat provinsi. Dinas PUPR akan terus memfasilitasi agar GHIPPA semakin baik, bisa mengembangkan kegiatan lain seperti penghijauan,” pungkasnya.
(Prokopim/edh/be/KD1).