GHIPPA SUMBER REJEKI MAJU KE TINGKAT PROVINSI
Gabungan Himpunan Petani Pemakai Air (GHIPPA) Sumber Rejeki mewakili Magetan dalam perlombaan HIPPA/GHIPPA tingkat Provinsi Jawa Timur. Dari serangkaian tahapan yang telah dilalui, saat ini telah sampai di tahap visitasi lapangan (kunjung lapang)
.
Segenap tim juri lomba Gabungan Himpunan Petani Pemakai Air (GHIPPA) tingkat Provinsi Jawa Timur diterima langsung oleh Bupati Suprawoto bersama jajaran OPD terkait di ruang Jamuan Pendapa Surya Graha, Kamis (30/6/2022).
.
Kepala Bidang Irigasi PU SDA Provinsi Jawa Timur, Fauzy Nasrudin, S.T., M.T. menyampaikan kunjung lapang tersebut merupakan tindak lanjut untuk memberikan penilaian langsung kondisi riil di lapangan. Rangkaian penilaian lomba yaitu profil, sarasehan dan verifikasi lapangan. Tahap ini memiliki bobot 60 % dari seluruh penilaian.
.
Bupati Suprawoto menyampaikan selamat datang kepada segenap tim penilai di Bumi Mageti. Pengelolaan air menjadi perhatian tersendiri dari Pemkab Magetan. Karena seiring laju pertumbuhan penduduk, suatu saat nanti ketersediaan air menjadi permasalahan tersendiri. Mengantisipasi krisis air, Pemkab berupaya untuk menjaga kelestarian alam di Magetan
.
Keberadaan HIPPA/GHIPPA menjadi ujung tombak keberhasilan sektor pertanian di Magetan. Bupati berharap pengelolaan GHIPPA Sumber Rejeki menjadi “Role model” bagi daerah lain di Jawa Timur.
.
Sebagai informasi, GHIPPA Sumber Rejeki, jaringan irigasi Ngentep, Kawedanan mengelola air dengan wilayah pemanfaatan 617 hektar di 12 desa di Kecamatan Kawedanan. (Prokopim/dj/dok.be/KD1).