IMIGRASI MADIUN HADIR DI MPP MAGETAN

Hadirnya Mal Pelayanan Publik Kabupaten Magetan sangat berpengaruh bagi masyarakat. Dengan berdirinya MPP memudahkan kita untuk mengurus segala bentuk pelayanan terpadu satu pintu. Seiring berjalannya waktu, pelayanan prima dan optimal terus ditingkatkan seperti pelayanan di bidang keimigrasian.
.
Kantor Imigrasi Kelas II Madiun bekerjasama dengan MPP Magetan menghadirkan loket pelayanan pembuatan paspor baru dan penggantian. Launching Unit Kantor Pelayanan Imigrasi dibuka oleh Bupati Magetan Suprawoto, Rabu (5/8/2020) bertempat di MPP Magetan. Hadir dalam acara tsb Wakil Bupati Magetan, Sekretaris Daerah Kabupaten Magetan, Kepala Kantor Imigrasi II Madiun, Kepala DPMPTSP, serta Kepala OPD terkait.
.
Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Madiun Intji Diqa Pribadi, A.Md.Im, S.H menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas komitmen pemkab Magetan dan jajarannya untuk memberikan pelayanan publik, yang awalnya hanya memberikan informasi, sekarang bisa memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat Magetan. Harapannya bisa berdampak positif di sektor ekonomi. Akan tetapi untuk pelayanan paspor hilang tetap di proses di Madiun.
.
Bupati Suprawoto dalam sambutannya menyampaikan untuk buat paspor tidak perlu ke madiun. Hal ini untuk memudahkan masyarakat Magetan ataupun di perbatasan. ” Terima kasih atas respon kantor imigrasi Madiun, yang kedepannya akan ditingkatkan menjadi Unit Kerja Kantor (UKK) Imigrasi, walaupun layanan tetap di MPP. Konsep MPP selain mendekatkan layanan juga meramaikan pasar. Dengan adanya loket imigrasi, masyarakat yang ingin ke luar negeri bisa lebih mudah untuk mendapatkan paspor” terang Bupati Suprawoto.
(HumasProtokol/edh

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *