Jadi Tuan Rumah Rabbit Show 3, Titik Awal Kebangkitan Peternak Kelinci Magetan
Kelinci selain dikenal sebagai hewan ternak juga mulai banyak diminati sebagai hewan peliharaan. Terpilih menjadi tuan rumah dalam kompetisi tahunan Rabbit Show, Kabupaten Magetan menggelar acara tersebut betempat di Balai Desa Sumberdodol Panekan, Sabtu pagi. Acara tersebut diikuti oleh sebanyak 250 kontestan dari seluruh Pulau Jawa.
(02/10/2021)
.
Dalam sambutannya Bupati Magetan menjelaskan, bahwa kemakmuran akan mengubah gaya hidup seseorang. Hewan peliharaan sebagai salah satu stress release mulai digemari oleh beragam masyarakat khususnya ditengah pandemi ini. Setelah terpenuhinya sandang, pangan dan papan, masyarakat akan mulai mencari kesenangan. Dan kelinci sebagai salah satu hewan yang lucu dan bersih berpotensi menarik minat masyarakat, jelasnya.
.
Ia juga berharap agar nantinya peternak kelinci di Kabupaten Magetan bisa menjadi destinasi wisata juga. Dalam kesempatannya ia juga berpesan agar para peternak saling bertukar ilmu, cara budidaya, meningkatkan produksi dan juga produktifitas. Ditengah pandemi ini pasti ada hikmah tersembunyi jika kita memaknainya bersama secara positif. “Tetap produktif dan terapkan prokes, sehingga kita bisa memberikan contoh tata kehidupan baru di tengah pandemi”, tutupnya.
.
Pada kesempatannya Bupati Magetan didampingi Forkopimda memberikan bantuan secara simbolis berupa sepasang kelinci untuk Yayasan Al-Hayat. Setelah membuka acara tersebut, Bupati Magetan bersama Forkopimda meninjau bursa koi dan stand kampung kelinci.
(Prokopim/pi/dok.ahm/KD1)