KECAMATAN PARANG TAMPIL GARANG DALAM PARADE SURYA SENJA
Parade Surya Senja kembali digelar, pada edisi kali ini Senin (17/7), kecamatan Parang mendapat jatah sebagai penampil.
Siswa-siswi dari berbagai jenjang pendidikan di kecamatan Parang menampilkan berbagai kepiawaiannya dalam tari maupun drama kolosal di Alun-alun Magetan sore hari ini.
Pun daftar penampil sebagai berikut;
- SMP Negeri 2 Parang: Kidung Wahyu Kolosebo
- SMP Negeri 1 Parang: Tari Kolosal “Muksaning Angkara Purumandaka”
- Gabungan MTS Nurul Sholikin dan Raudhotul Ulum: Kolosal Bhinneka Tunggal Ika
- SMAN 1 Parang: Kolosal Asal Usul Telaga Sarangan
Acara ditutup dengan upacara penurunan bendera merah putih dengan Wakil Bupati Magetan bertindak sebagai Inspektur Upacara.
Dalam acara ini juga turut serahkan secara simbolis bendera merah putih kepada kelurahan di kecamatan Magetan oleh Bupati Magetan, Wakil Bupati Magetan dan Forkopimda Magetan.
Hadir juga dalam giat kali ini Bupati Magetan beserta istri, Wakil Bupati Magetan, Forkopimda Magetan, OPD terkait dan tamu undangan lainnya.
(Prokopim/lio/ahm