Pengurus PPDI Kabupaten Magetan Dikukuhkan, Bupati Berharap Menjadi Organisasi Profesi yang Solid dan Profesional
Pengurus Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) masa bakti 2021-2026 resmi dikukuhkan oleh Wakil Ketua 1 PPDI Provinsi Jawa Timur, bertempat di Pendapa Surya Graha, Rabu (05/01/2022).
.
Terpilih sebagai ketua PPDI Magetan adalah Nanang Ari Purnomo (Sekretaris Desa Baron), yang membawahi sebanyak 8 seksi bidang (sekbid) PPDI.
.
PPDI sebagai organisasi profesi perangkat desa diharapkan mampu menjalankan tugas danĀ fungsinya sesuai dengan anggaran dasar dan anggaran rumah tangga dengan baik. Menjadi organisasi profesi yang solid dan profesional bebas dari kepentingan politik.
.
“Senyampang kita dipercaya, diberi amanah, dan ditakdirkan untuk memberi kebijakan, gunakan sebaik-baiknya untuk kepentingan masyarakat,” tutur Bupati Suprawoto saat memberikan arahan.
.
Lebih lanjut Bupati Suprawoto berpesan agar seluruh pengurus bisa menjalin kerjasama dan sinergi dengan semua lembaga desa. Tingkatkan profesionalitas dalam bekerja, dan jadikan PPDI sebagai wahana dalam meningkatkan kualitas aparatur pemerintah desa. Dapat bersinergi dengan organisasi profesi yang lain, serta menjunjung tinggi etika profesi dan jalankan etika pemerintahan dengan baik.
.
Acara dihadiri oleh Forkopimda Magetan, Wakil Ketua PPDI Provinsi Jawa Timur, Camat, Kades, dan Pengurus PPDI Kabupaten Magetan serta undangan lainnya.
(Prokopim/edh/be/