Sah! Ir. Hergunadi Resmi Sebagai Penjabat Bupati Magetan

Sahabat Prokopim,
Ir. Hergunadi, M.T resmi menjabat sebagai Penjabat (Pj) Bupati Magetan, menggantikan Bupati Magetan Suprawoto dan Wakil Bupati Nanik Endang Rusminiarti yang sudah purna tugas per tanggal 23/09/2023.
.
Acara pengambilan sumpah jabatan dan serah terima jabatan Penjabat Bupati dan Penjabat Walikota di Provinsi Jawa Timur oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, digelar di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Minggu (24/09/2023).
.
Sebelumnya, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) telah menetapkan 13 nama penjabat (Pj ) Kepala Daerah di Jawa Timur sebagai pengganti Kepala Daerah yang masa jabatannya telah berakhir. Diantaranya adalah Ir. Hergunadi, M.T yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Magetan.
.
Dalam proses pelantikan juga dilakukan  penandatanganan berita acara pengambilan sumpah jabatan dan pakta integritas oleh para Pj Bupati dan Gubernur Jatim. Juga sekaligus dilakukan serah terima jabatan dari purna tugas Bupati kepada Pj Bupati.
.
Gubernur Khofifah meminta para Pj Bupati/Walikota yang baru dilantik untuk melakukan koordinasi dengan pihak-pihak terkait. Hal itu penting untuk menjaga pembangunan yang berkelanjutan. Tidak hanya itu, dia juga berpesan Pj Bupati untuk patuh pada arahan dan instruksi presiden.

” Ada empat arahan Presiden yang harus segera dilakukan oleh Kepala Daerah, diantaranya penurunan kemiskinan, terutama kemiskinan ekstrem,”terangnya.
.
Berikutnya yang jadi arahan presiden, terkait infrastruktur dan peningkatan investasi. “Saya berharap para Pj Bupati untuk tancap gas mendorong investasi karena menjadi kunci pertumbuhan ekonomi daerah,” lanjutnya.
.
Usai pelantikan, Pj Bupati Magetan Hergunadi menyampaikan empat hal arahan Presiden harus segera ditindak lanjut.

” Bil pengangguran lebih banyak, kita buka lapangan pekerjaan. Masalah kemiskinan khususnya kemiskinan ekstrim, juga masalah stunting dan meningkatkan prestasi saya kira empat hal itu yang kita akan segera laksanakan,” terangnya.
.
Pengambilan sumpah jabatan Pj Bupati/Walikota di Provinsi Jawa Timur terbagi menjadi dua sesi. Dimana Pj Bupati Magetan dilantik  bersama Pj. Bupati Jombang, Pj. Bupati Nganjuk, Pj. Bupati Bojonegoro, Pj. Bupati Madiun, dan Pj. Wali Kota Malang.

(Prokopim/edh/be/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *