Wawancarai Bupati Magetan, Lensa Indonesia Kulik Transformasi Birokrasi di Kabupaten Magetan.
Dr. Drs. Suprawoto, S.H., M.Si. adalah mantan birokrat yang pernah menjadi pejabat di Pemerintah Provinsi Jatim dan Kementerian Kominfo RI, beliau saat ini menjadi Bupati Magetan periode 2018-2023. Berkecimpung cukup lama di dunia birokrasi, kini Suprawoto mengabdikan diri pada Kabupaten Magetan, tempat kelahirannya. Kiprahnya dalam dunia transformasi birokrasi di Kabupaten Magetan menggerakkan Lensa Indonesia untuk bertandang melakukan wawancara secara langsung kepada Suprawoto pada Jumat, sore di Pendapa Surya Graha. (14/01/2022)
.
Ditengah keterbatasan pada era pandemi ini, berbagai inovasi diupayakan untuk mempermudah dan memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat. Salah satunya yaitu Mall Pelayanan Publik yang memberikan kemudahan bagi masyarakat Kabupaten Magetan. Tidak berhenti dalam memberikan kemudahan dalam pelayanan, Mall Pelayanan Publik yang terletak di Pasar Baru Magetan juga merupakan pusat perekonomian yang diharapkan mampu menggerakkan kembali roda perekonomian.
.
Setelah sukses melaunching Calender of Event (CoE) 2022 kemarin, Suprawoto berharap agar para pelaku pariwisata bisa mulai menggeliatkan kembali aktivitasnya. Berbagai kebijakan juga telah ia telurkan, salah satunya yakni kebijakan pemakaian seragam batik khas Magetan. Hasilnya dari sebelumnya hanya terdapat 7 pengrajin batik, kini telah berkembang menjadi sebanyak 41 pengrajin.
.
Diakuinya dalam melakukan perubahan ia merangkul seluruh pemangku kebijakan agar tidak hanya berpaku pada rutinitas seperti biasanya, sehingga hasil dari semua proses adalah hal yang harus ditonjolkan. Selain itu salah satu hal yang penting untuk dilakukan adalah memberikan kebijakan yang berpihak pada masyarakat, imbuhnya.
(Prokopim/pi/lio/KD1)