Berbagi Untuk Memberikan Harapan Yang Lebih Baik


Bertempat di Masjid Al- Hidayah jalan Salak nomor 29 atau Magetan komunitas peduli anak yatim dan dhuafa “Fii Amanillah” menggelar pengajian dan penyerahan santunan dan pembagian sembako, Sabtu (24/12/2022).

Dalam sambutannya Bupati Magetan menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada ketua beserta seluruh anggota komunitas peduli anak yatim dan duafa yang telah memberikan nuansa kebaikan, diharapkan kedepannya kegiatan yang telah terlaksana saat ini lebih ditingkatkan sehingga akan memberi harapan pada anak-anak untuk masa depannya.

Bupati Suprawoto juga memotivasi kepada anak-anak untuk tetap semangat dalam meraih cita-citanya, “Anak-anak saya jangan berkecil hati karena anda beruntung tinggal di Indonesia, karena anak-anak bisa bercita-cita jadi apa saja, terus tekunlah belajar sebab Indonesia tempat yang paling subur untuk mewujudkan dan mengembangkan cita-cita”, kata Bupati Suprawoto.

Sementara itu Gus Tofa dalam tausiyahnya menjelaskan tentang, banyak keutamaan yang diperoleh ketika seseorang memuliakan anak yatim mulai dari dibebasan dari api neraka hingga berada di surga bersama Rasulullah SAW. Sesuai sabda Rasulullah SAW : Aku dan orang yang menjamin anak yatim seperti kedua jari ini di dalam surga. Yakni berdekatan, seraya mengisyaratkan kedua jarinya, yaitu telunjuk dan jari tengahnya.
(Prokopim/gtm/KD1

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *