Rapat Koordinasi PGRI dan Forum Honorer Kab. Magetan


Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan Forum Honorer Kabupaten Magetan menyelenggarakan Rapat Koordinasi Forum Honorer di Gedung PGRI Magetan. Rakor yang digelar pada Selasa Pagi, diikuti oleh sekitar 150 guru honorer. (28/06)
.
Bupati Magetan menghadiri acara tersebut didampingi oleh OPD terkait. Rakor diikuti oleh pengurus dan anggota dari seluruh Kecamatan di Kabupaten Magetan, selain itu tampak hadir Ketua Majelis Pertimbangan Organisasi KSPI dan Ketua FPTHSI.
.
Ketua PGRI selaku penanggung jawab kegiatan tersebut mengungkapkan, jumlah guru honorer di Kabupaten Magetan per Januari 2022 tercatat sejumlah 1.584. Sebanyak 912 diantaranya terdaftar di dapodik, dan masih ada 672 lainnya belum terdaftar. Kegiatan rakor ini juga bertujuan untuk membangkitkan semangat para guru honorer untuk senantiasa mengabdi kepada negeri.
.
Menyikapi peraturan MenPANRB mengenai status honorer yang rencananya akan dihapuskan pada 2023 mendatang, Ketua PGRI berharap agar pemerintah daerah mampu mengusulkan dan menyelesaikan masalah tersebut.
.
Bupati Magetan dalam sambutannya menjelaskan, pendidikan adalah elemen yang penting bagi seluruh kehidupan, keberadaannya dinilai turut membantu memajukan bangsa. Disumpah untuk patuh dan taat pada peraturan negara, Bupati Magetan akan mengupayakan kebijakan sebaik-baiknya menyikapi permasalahan tersebut.
.
“Sepanjang tidak melanggar aturan negara, pemerintah akan mengupayakan kebijakan yang berpihak pada masyarakat, seperti pengangkatan P3K yang telah dilaksanakan sebelumnya”, terang Bupati Magetan.
(Prokopim/pi/dok.lio

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *