Rakor Lanjutan Dalam Menentukan Langkah Penanganan Pencegahan Penyebaran Covid-19 pada Lokasi Wisata


Libur panjang akhir tahun biasanya berpotensi terjadi lonjakan kasus Covid-19 di Indonesia. Dengan menurunnya level PPKM dibeberapa daerah baik di Jawa-Bali, sehingga lokasi wisata sudah mulai dibuka. Dengan dibukanya beberapa lokasi wisata, dikhawatirkan akan menimbulkan kerumunan masyarakat dan kenaikan volume lalu lintas pada libur Natal dan Tahun Baru 2022.
.
Untuk itu Kementerian Perhubungan Dirjen Perhubungan Darat menggelar rapat koordinasi secara virtual guna mengambil langkah kebijakan untuk mencegah penyebaran Covid-19 khususnya di lokasi wisata, yang diikuti oleh Kementerian dan Lembaga terkait serta Forkopimda se-Jawa Bali, pada Senin (08/11 /2021).
.
Kebijakan yang diambil seperti yang disampaikan oleh Dirjen Perhubungan Darat Drs. Budi Setiyadi, S.H, M.Si.,  diantaranya adalah perlunya pengaturan tentang tata kelola untuk persiapan menyambut Natal dan Tahun Baru 2022. Utamanya kunjungan ke lokasi wisata, dan perayaan nataru. Pembatasan kunjungan wisatawan sementara antar kab/Kota dan lebih fokus ke kunjungan di masing-masing kab/kota. Adanya Cek point dengan rapid antigen secara random sampling, serta wajib membawa sertifikat vaksin.
.
Sementara kebijakan di Kabupaten Magetan seperti yang disampaikan oleh Bupati Suprawoto tetap menunggu petunjuk edaran yang akan dirumuskan. ” Kita harus menyikapi nataru dengan adanya pembatasan, diharapkan orang Magetan berwisata tidak keluar kab/kota. Harus mengantisipasi euforia penurunan level PPKM, pembatasan jumlah pengunjung yang masuk tempat wisata” terangnya.
.
Bupati Suprawoto menambahkan agar memaksimalkan penggunaan aplikasi peduli lindungi, menyiapkan posko krisis center, dan random sampling antigen. Untuk memberikan alternatif hiburan pada masyarakat, diadakan hiburan secara virtual. Sementara menurut Kapolres Magetan cara paling efektif untuk mengurangi kenaikan volume lalu lintas dengan dilakukan penyekatan dititik perbatasan.
Rakor diikuti oleh Bupati Magetan, Wakil Bupati Magetan beserta Forkopimda dan Kepala OPD terkait, bertempat di Ruang jamuan Pendapa Surya Graha, Senin (08/11/2021).
(Prokopim/edh/dok.ahm

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *