BI Kediri Gelar Halal Bihalal Virtual, Singgung Pemulihan dan Penguatan Ekonomi


Masih dalam nuansa hari kemenangan Idul Fitri 1442 H, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kediri menggelar halal bihalal yang dilangsungkan secara virtual dengan 13 Kepala Daerah Kota dan Kabupaten di Jawa Timur beserta jajaran, Pimpinan Media, Pelaku UMKM, serta seluruh stakeholder yang tergabung.
.
Pada kesempatan itu, Sofwan Kurnia, selaku kepala perwakilan BI Kediri menyinggung mengenai situasi pandemi, dan harapan agar roda perekonomian bisa lekas pulih kembali dan terakselerasi secara cepat.
Ditengah pandemi, kesehatan merupakan variabel baru didalam ekonomi. Agar ekonomi suatu daerah bisa terus meningkat dan terjaga, diperlukan kesehatan yang baik dari masyarakatnya.
.
Digitalisasi pembayaran adalah salah satu upaya yang diharapkan untuk mendorong kegiatan perekonomian. Dilakukan QRIS di Kota dan Kabupaten adalah wujud digitalisasi dalam mendorong integrasi ekonomi dan keuangan digital.
Tercatat terjadi lonjakan peningkatan transaksi sebanyak 15,64% secara nominal dan 24,2% secara frekwensi, melalui QRIS dari bulan sebelumnya.
.
Diakhir acara seluruh peserta saling memberikan ucapan serta harapan. Bertempat di ruang kerja, Wakil Bupati Magetan yang hadir didampingi oleh OPD terkait menyampaikan rasa terimakasih atas sinergi yang telah terjalin selama ini, beliau berharap agar kerjasama yang sudah terjalin dapat lebih ditingkatkan lagi dan membawa kesejahteraan bagi masyarakat Kabupaten Magetan, Senin (31/05/2021)
(Prokopim/pi/dok.ahm/KD1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *